
Perusahaan ini berdiri sejak tahun 2001 yang diawali sebagai sebuah perusahaan kontraktor yang kemudian menjadi PT. Duta Prtama Propertindo. Pengembang properti ini sebagai salah satu perusahaan pengembang properti ternama di wilayah Jawa Barat.
Perusahaan ini pun telah mengembangkan beberapa kawasan perumahan yang di antaranya terletak di daerah Bogor, Bekasi, Karawang dan Purwakarta. Dan sudah melakukan kerja sama dengan PT. Bank Tabungan Negara (BTN).
Pada tahun 2013, PT. Duta Pratama Propertindo telah melakukan diversifikasi dalam pembangunan kawasan wisata di Kabupaten Garut yang dikenal dengan nama Kamojang Green Hotel dan Resort. Pembangunan di kawasan ini masih terus dikembangkan yang diantaranya membangun fasilitas Ballroom, Galery dan Cafe.
Selain dari itu, di tengah pusat kota Garut sedang dipersiapkan juga untuk pembangunan sebuah Mall.
Pada tahun 2015 tepatnya di daerah Bekasi, PT. Duta Pratama Propertindo telah melakukan pengembangan usaha dengan membangun sebuah bar yang unik.
Dengan didukung oleh tenaga-tenaga profesional, PT. Duta Pratam Propertindo selalu berkreasi sejalan dengan semakin tumbuh pesatnya pembangungan di wilayah Jawa Barat dalam beberapa tahun ini mengalami kemajuan di Indonesia.
Dan untuk menunjang hal tersebut PT. Duta Pratama Propertindo memiliki komitmen yang kuat untuk mengevaluasi, memperbaiki dan meningkatkan kualitas produk yang akan ditawarkan untuk pembangunan di Indonesia.
Berikut ini adalah beberapa anak perusahaan dari PT Duta Pratama Propertindo, di antaranya:
- PT Duta Darma Kreasindo
- PT Mega Mustika Putra
- PT Putra Darma Propertindo
- PT Mitra Pratama Propertindo
- PT Satria Duta Pratama
Penghargaan Perusahaan
Tidak hanya eksis di dunia properti saja, PT. Duta Pratama Propertindo juga mendapatkan beberapa penghargaan-penghargaan terbaik.
- Pada tahun 2012 PT. Duta Pratama Propertindo mendapat penghargaan BTN Award kategori realisasi akad unit terbanyak:
- BTN PROPERTY AWARD Tahun 2012
- 1st Winner Development with The Most Non Subsidized Mortage Unit Distribution in 2012
- PT. Duta Pratama Propertindo, berhasil merealisasikan Akad Kredit KPR sebanyak lebih dari 1000 unit selama tahun 2012.
- Pada tahun 2013, kembali mendapat penghargaan serupa dari BTN Award: 3rd Winner Developer with The Most Non Subsidized Mortage Unit Distribution in 2013. PT. Duta Pratama Propertindo berhasil merealisasikan Akad Kredit KPR sebanyak lebih dari 1000 unit selama tahun 2013.
Pembangunan Perumahan
Dan berikut ini adalah perumahan-perumahan yang telah dikembangkan oleh PT. Duta Pratama Propertindo.
- Bukit Residence Bungursari Kabupaten Purwakarta
- Jatiluhur Residence Ciseureuh Jatiluhur Purwakarta
- Residence 27 Tambun Selatan Bekasi Barat
- Green Lakeside Cengkong Purwasari Kosambi
- Garden View Cengkong Purwasari Kosambi
- Kotabaru Permai Wancimekar Kotabaru Cikampek
- Green Garden Residence Nagasari Karawang Barat
Alamat Perusahaan
Alamat : Ruko Celebration Lake Blok BA 1 No.29, 30 Desa Lambangsari Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi
Website : dppgroup.co.id
Leave a Reply